Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas – Dapat bekerja di sebuah perusahaan yang besar tentu menjadi sebuah impian yang ingin dicapai seorang karyawan pada umumnya. Kesehatan finansial perusahaan yang mumpuni sehingga akan berdampak pada gaji yang nantinya akan didapatkan, menjadi salah satu alasan kenapa banyak orang berusaha untuk dapat bekerja di sebuah perusahaan corporate. Salah satu perusahaan yang menjadi incaran banyak job seekers adalah perusahan yang bergerak dibidang keuangan, salah satunya Bank Sinarmas.

Pada kesempatan kali ini, penulis akan mencoba menyajikan sebuah artikel yang akan mengulas mengenai pengalaman kerja karyawan di Bank Sinarmas, yang diambil dari berbagai sumber terpercaya, sehingga dapat dijadikan sebuah sumber referensi yang efektif bagi kamu yang sedang atau ingin bekerja di perusahaan keruangan tersebut.

Sekilas Tentang Bank Sinarmas

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

PT Bank Sinarmas Tbk atau yang lebih dikenal sebagai Bank Sinarmas adalah sebuah perusahaan perbankan yang merupakan anak perusahaan dari perusahaan induk  Sinar Mas Multiartha, yang memiliki kantor pusat di Sinar Mas Land Plaza, Jl. M.H Thamrin kav 51, Menara 1, Lantai 1 & 2,Jakarta 10350, Indonesia

Perusahan yang bergerak di sektor keuangan yang didirikan sejak 18 Agustus 1989 oleh salah satu konglomerat Indonesia yaitu Eka Tjipta Widjaja itu, tercatat telah memiliki  69 kantor cabang, 134 kantor cabang pembantu, 140 kantor kas, 28 kantor cabang syariah, dan 12 kantor kas syariah, dengan jumlah karyawan yang mencapai 6.957 orang pada data tahun 2020 silam.

Layaknya sebuah perusahaan perbankan pada umumnya, Bank Sinarmas juga memiliki berbagai macam produk dan layanan perbankan yang dapat dinikmati para nasabahnya secara mudah dan masif seperti pembuatan rekening giro dan tabungan, pemberian pinjaman, pembuatan kartu kredit,  sarana investasi, produk  asuransi, dan berbagai layanan perbankan lainnya yang berbasis elektronik.

Dari segi prestasi, Berbagai macam penghargaan industri perbankan yang prestisus seperti The Best Bank in Indonesia, Excellence in Customer Service, Digital Banking Innovation, Risk Management Excellence, Corporate Social Responsibility (CSR) Initiatives, telah berhasil didapatkan oleh Bank Sinarmas. Hal tersebut menjadi bukti, jika Bank Sinarmas merupakan salah satu perusahaan perbankan yang memiliki track record yang baik.

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

Sebagai salah satu perusahaan perbankan yang terus mengalami perkembangan dalam segi karir bisnisnya, tentu Bank Sinarmas membutuhkan peran serta para masyarakat yang ingin ikut serta dalam membantu untuk mencapai segala visi dan misi perusahaaan, dengan melalui pembukaan lowongan kerja bagi mereka yang merasa kompeten dalam bidangnya.

Berikut ini ada beberapa hal yang dapat kamu jadikan bahan referensi pengetahuan, jika ingin mengajukan lamaran untuk menjadi karyawan di Bank Sinarmas:

1. Syarat Melamar Kerja

Sebagai sebuah perusahaan yang bergerak di bidang keuangan, Bank Sinarmas tentu menginginkan seorang karyawan yang memiliki kompetensi dan mampu menunjukan adanya perkembangan dalam jangka panjang. Berikut ini adalah syarat umum yang harus dipenuhi oleh seorang job seekers yang ingin melamar menjadi seorang karyawan Bank Sinarmas:

  • Persyaratan bersifat teknis
    1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI)
    2. Memiliki latar pendidikan Minimal D3/S1
    3. Surat lamaran lengkap atau resmi
    4. Daftar Riwayat Hidup
    5. Fotokopi kartu identitas ( KTP)
    6. Foto terbaru ukuran 4×6
    7. Fotokopi ijazah
    8. Fotokopi transkrip nilai terakhir
    9. Fasih dalam berbahasa Inggris
    10. Mahir dalam mengoperasikan Microsoft Office secara lengkap
    11. Mahir mengoperasikan berbagai software
    12. Experienced (background keuangan)
  • Persyaratan bersifat non-teknis
    1. Menjunjung tinggi integritas
    2. Mampu berkoordinasi dan berkomunikasi dalam tim
    3. Memiliki attitude yang baik
    4. Sehat jasmani dan rohani , dibuktikan dengan adanya surat hasil check up.
    5. Siap bekerja di bawah tekanan
    6. Siap kerja lembur
    7. Siap ditempatkan di Cabang Bank Sinarmas manapun sesuai kebutuhan
    8. Untuk Fresh graduate, diwajibkan belum menikah.
    9. Bersedia untuk tidak menikah selama masa training

Bagi kamu yang merasa mampu memenuhi segala persyaratan tersebut, kamu dapat mengirimkan lamaranmu secara online melalui website resmi Bank Sinarmas di https://www.banksinarmas.com/id/karir/lowongan, dan pilihlah jenis lowongan pekerjaan yang sesuai dengan bidang keahlian yang kamu miliki.

2. Gaji Karyawan Bank Sinarmas

Berikut ini adalah besarnya rata-rata gaji pokok  yang didapatkan oleh seorang karyawan Bank Sinarmas dalam satu bulan, sesuai dengan jabatan yang dimiliki di perusahaan:

No Posisi Jabatan Gaji / Bulan
1. Account Officer Rp4.800.000
2. Accounting Finance Staff Intern Rp1.500.000
3. Analyst Rp4.000.000
4. Assistant Marketing and Sales Manager Rp3.600.000
5. Assistant Vice President Rp22.500.000
6. Audit Rp5.000.000
7. Audit Assistant Manager Rp10.000.000
8. Audit Internal Rp4.000.000
9. Audit Staff Intern Rp4.000.000
10. Back Office Fresh Graduate Rp3.600.000
11. Bancassurance Specialist Rp4.000.000
12. Branch Auditor Rp4.600.000
13. Branch Internal Control Rp2.500.000
14. Branch Manager Rp10.000.000
15. Branch Operation and Service Manager Rp10.000.000
16. Branch Manager SME Rp12.000.000
17. Business Analyst Rp4.000.000
18. Business Development Manager Rp12.000.000
19. Compliance Rp6.000.000
20. Consumer Funding Staff Rp3.000.000
21. Contact Center Rp2.500.000
22. Core Banking Developer Rp4.000.000
23. Customer Service Staff Rp2.800.000
24. External Reporting Staff Rp4.000.000
25. Human Resources Development Staff Rp4.000.000
26. Information Technology Application Support Rp7.000.000
27. Internship Magang Rp1.500.000
  • Contoh Slip Gaji Karyawan Bank Sinarmas

Berikut ini adalah contoh slip gaji yang akan diterima oleh seorang karyawan Bank Sinarmas:

Pengalaman Kerja di Bank Sinarmas

3. Tunjangan Karyawan Bank Sinarmas

Selain berpotensi mendapatkan gaji pokok yang telah dituliskan di atas, sebagai sebuah perusahaan perbankan profesional, Bank Sinarmas juga memberikan berbagai macam tunjangan, guna membantu meningkatkan kesejahteraan para karyawannya. Berikut ini adalah beberapa tunjangan yang diberikan oleh Bank Sinarmas kepada para karyawannya tersebut:

  • BPJS Kesehatan
  • BPJS Ketenagakerjaan
  • Tunjangan Menikah
  • Tunjangan Kematian
  • Tunjangan Keluarga
  • Tunjangan Melahirkan
  • Tunjangan Jabatan
  • Tunjangan Prestasi
  • Tunjangan Pensiun
  • Bonus Akhir Tahun
  • Klaim Rawat Jalan
  • Tunjangan Transportasi
  • Seragam dan atribut kerja
  • Bonus Perjalanan Dinas
  • Tunjangan Hari Raya (THR)
  • Kendaraan Operasional

Penutup

Itulah sekilas informasi mengenai pengalaman kerja karyawan yang bekerja di Bank Sinarmas yang dapat penulis rubuh.com sajikan. Semoga dengan segala informasi yang ada pada artikel ini dapat menjadi sebuah gambaran umum, sehingga kamu dapat memahami  berbagai macam hal yang berkaitan dengan syarat melamar, besarnya gaji yang diterima oleh karyawan beserta jenis tunjangan yang akan didapatkan oleh seorang karyawan yang bekerja di Bank Sinarmas.

Terimakasih telah membaca…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *